Rabu, 19 Juni 2024

 INFORMASI PPDB TAHUN PELAJARAN 2024/2025

SMP NEGERI 1 RAJEG

Berdasarkan :

1. Permendikbud No. 1 Tahun 2021 Tentang Penerimaan Peserta Didik Baru pada TK, SD, SMP, SMA dan SMK;

2. Surat Edaran Sesjen Kemdikbudristek Nomor  7978/A5/HK.04.01/2023 Perihal Pelaksanaan PPDB  Tahun Ajaran 2023/2024;

3. Surat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang tentang  Petunjuk teknis Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)  pada TK, SD, SMP Tahun Pelajaran Tahun 2024/2025 di Kabupaten Tangerang.

A. TATA CARA SELEKSI DAN PROSENTASE PENERIMAAN PPDB SMPN 1 RAJEG :

1. Jalur Zonasi                 : 55 %

2. Jalur Afirmasi                 : 15 %

3. Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua :  5 %

4. Jalur Prestasi                 : 25 %

B. TANGGAL PENDAFTARAN

1. Jalur Zonasi, Afirmasi, dan Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali.

a. Pendaftaran  : 24 s.d  26  Juni 2024,  Pukul : 08.00 - 14.00 WIB

b. Pengumuman : 01 Juli 2024,                 Pukul : 14.00 WIB

c. Datar Ulang   : 08 s.d 10 Juli 2024, Pukul : 08.00 - 14.00 WIB

2. Jalur Prestasi Akademik / Nilai Rapor, Prestasi Hasil Lomba, dan Bidang Keagamaan

a. Pendaftaran         : 02  s.d  03  Juli 2024, Pukul : 08.00 - 14.00 WIB

b. Pengumuman : 05 Juli 2024,                 Pukul : 14.00 WIB

c. Datar Ulang         : 08 s.d 10 Juli 2024,       Pukul : 08.00 - 14.00 WIB

C. TEKNIK PELAKSANAAN PPDB

  - Pendaftaran secara mandiri (perorangan), tidak diwakilkan dan tidak dikolektif oleh sekolah asalnya. 

D. PERSYARATAN

1. JALUR ZONASI

a. Calon Peserta Didik  mengisi Formulir Pendaftaran (disediakan oleh panitia, GRATIS)

b. Usia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli 2024

c. Surat Keterangan Lulus dari SD / MI  Sekolah Asal (Asli)

d. Kartu Keluarga (KK) asli dan Photocopy (wilayah Kab.Tangerang), dan tidak menggunakan Surat Keterangan Domisili.

e. Photocopy Akte Kelahiran

f. Print Out Google Map Jarak garis lurus dari tempat tinggal ke SMPN 1 Rajeg, bermaterai 10.000 diketahui oleh RT atau RW Setempat, diberi nama calon peserta didik dan orang tua serta alamat lengkap dan isinya menyatakan bersedia di proses secara hukum jika terbukti memalsukan dokumen tersebut, contoh terlampir.

g. Map berwarna BIRU


2. JALUR AFIRMASI

a. Calon Peserta Didik  mengisi Formulir Pendaftaran (disediakan oleh panitia, GRATIS)

b. Usia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli 2024

c. Surat Keterangan Lulus dari SD / MI  Sekolah Asal (Asli)

d. Kartu Keluarga (KK) asli dan Photocopy (wilayah Kab.Tangerang), dan tidak menggunakan Surat Keterangan Domisili.

e. Photocopy Akte Kelahiran

f. Print Out Google Map Jarak garis lurus dari tempat tinggal ke SMPN 1 Rajeg, bermaterai 10.000 diketahui oleh RT atau RW Setempat, diberi nama calon peserta didik dan orang tua serta alamat lengkap dan isinya menyatakan bersedia di proses secara hukum jika terbukti memalsukan dokumen tersebut, contoh terlampir.

g. Dokumen yang menyatakan keluarga tidak mampu (KIP/PIP/PKH/KKS/MBR)

h. Surat pernyataan dari orang tua/wali bermaterai 10.000 yang menyatakan bersedia diproses secara hukum jika terbukti memalsukan dokumen tersebut.

i. Map berwarna MERAH


3. JALUR PERPINDAHAN TUGAS ORANG TUA/WALI

a. Calon Peserta Didik  mengisi Formulir Pendaftaran (disediakan oleh panitia, GRATIS)

b. Usia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli 2024

c. Surat Keterangan Lulus dari SD / MI  Sekolah Asal (Asli)

d. Kartu Keluarga (KK) asli dan Photocopy (Alamat Asal), dan menggunakan Surat Keterangan Domisili.

e. Photocopy Akte Kelahiran

f. Print Out Google Map Jarak garis lurus dari tempat tinggal ke SMPN 1 Rajeg, bermaterai 10.000 diketahui oleh RT atau RW Setempat, diberi nama calon peserta didik dan orang tua serta alamat lengkap dan isinya menyatakan bersedia di proses secara hukum jika terbukti memalsukan dokumen tersebut, contoh terlampir.

g. SK Perpindahan Tugas orang tua/wali dari pimpinan Instansi, Lembaga, Kantor, atau Perusahaan yang mempekerjakan.

h. Map berwarna KUNING


4. JALUR PRESTASI AKADEMIK NILAI RAPOR, PRESTASI HASIL LOMBA DAN BIDANG KEAGAMAAN

a. Calon Peserta Didik  mengisi Formulir Pendaftaran (disediakan oleh panitia, GRATIS)

b. Usia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli 2024

c. Surat Keterangan Lulus dari SD / MI  Sekolah Asal (Asli)

d. Kartu Keluarga (KK) asli dan Photocopy (wilayah Kab.Tangerang), dan tidak menggunakan Surat Keterangan Domisili.

e. Photocopy Akte Kelahiran

f. Print Out Google Map Jarak garis lurus dari tempat tinggal ke SMPN 1 Rajeg, bermaterai 10.000 diketahui oleh RT atau RW Setempat, diberi nama calon peserta didik dan orang tua serta alamat lengkap dan isinya menyatakan bersedia di proses secara hukum jika terbukti memalsukan dokumen tersebut, contoh terlampir.

g. Fhotocopy rapor Kelas 4 (Semester 1 dan 2), Kelas 5 (Semester 1 dan 2), Kelas 6 (Semester1) SD/MI. (Jalur Prestasi Akademik).

h. Mengisi surat keterangan nilai rata-rata rapor (Nilai Pengetahuan) Kelas 4 (Semester 1 dan 2), Kelas 5 (Semester 1 dan 2), Kelas 6 (Semester1) SD/MI untuk bidang studi PPKn, Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS. (Jalur Prestasi Akademik).

i. Sertifikat atau Piagam Lomba dan Bidang Keagamaan (Hafidz Qur’an) paling lama 3 tahun sebelumnya pendaftaran. Minimal Tingkat Kabupaten (juara 1, 2, atau 3) yang diselenggarakan oleh Instansi Pemerintah Pusat, Daerah, BUMN, BUMD, lembaga lainnya dan atau mendapatkan legalisasi pada Puspresnas BPTI  (Jalur Prestasi Non Akademik).

j. Surat pernyataan dari orang tua/wali bermaterai 10.000 yang menyatakan bersedia diproses secara hukum jika terbukti memalsukan dokumen tersebut.

k. Map Warna HIJAU

Rajeg, 20 Juni  2024

Panitia PPDB

LINK DOWNLOAD BERKAS PPDB 2024


Info PPDB 2024

Formulir PPDB 2024

Contoh Google Maps/Jarak

SK Rata-rata Nilai Raport

Surat Pernyataan Orang Tua/Wali


Rabu, 21 Juni 2023

    

PASSING GRADE

PPDB 

JALUR ZONASI

SMPN 1 RAJEG


Update Tanggal   : 21 JUNI 2023

Pukul                   : 14.00 WIB



Jumlah Pendaftar  : 393 siswa

Quota                   : 206 siswa


Jarak terjauh yang diterima :

 

876 meter


Bagi pendaftar jalur ZONASI yang jaraknya melebihi Zonasi di atas, berkas sudah bisa diambil mulai hari SENIN, 26 Juni 2023



JALUR AFIRMASI


Jumlah Pendaftar  : 98 siswa

Quota                   : 59 siswa


Bagi pendaftar jalur AFIRMASI yang hanya menggunakan SKTM, berkas sudah bisa diambil mulai hari SENIN, 26 Juni 2023



Selasa, 20 Juni 2023

   

PASSING GRADE PPDB

JALUR ZONASI

SMPN 1 RAJEG


Update Tanggal   : 20 JUNI 2023

Pukul                   : 14.00 WIB



Jumlah Pendaftar : 356 siswa

Jarak terjauh yang diterima :

 

972 meter

Senin, 19 Juni 2023

  

PASSING GRADE PPDB

JALUR ZONASI

SMPN 1 RAJEG


Update Tanggal   : 19 JUNI 2023

Pukul                   : 14.00 WIB



Jumlah Pendaftar : 304 siswa

Jarak terjauh yang diterima :

 

1.150 meter